JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Tidak udah di ragukan lagi ketika Focus Entertainment membuat sebuah game pasti akan sangat berkualitas.
Dilihat dari sepak terjangnya di dunia game storynya yang tidak usah di ragukan lagi.
Judul – judul yang di buatnya pun banyak yang populer seperti A Plague Tale dan Sherlock Holmes.
Tahun ini, bersama dengan developer Dontnod yang pernah meracik game Life is Strange, mereka sekali lagi membuktikan kualitas yang konsisten melalui game Banishers: Ghost of New Eden.
Di tengah hingar bingar antusias terhadap game besar yang rilis di bulan Februari kemarin
Apakah Focus Entertainment akan mendulang keberhasilan kemabali?
Yuk kita bahas bersama.
BACA JUGA:Rahasia Identifikasi Jenazah Terkuak: Antemortem vs. Postmortem, Apa Bedanya?
Story
Berlatar belakang abad ke-17 di Amerika, Banishers: Ghost of New Eden menyajikan cerita yang dipenuhi drama dan supranatural.
Mengisahkan tentang sepasang demonolgist Red mac Raith dan Antea, yang memulai perjalanannya untuk menyibak misteri-misteri kematian yang belum terpecahkan di daratan New Eden.
Mereka harus menghadapi ancaman mematikan dari the Nightmare, entitas jahat yang menyerap energi kehidupan dan mengancam umat manusia.
Dalam perlawanannya, para Nightmare berhasil mengalahkan Red dan Antea, bahkan hingga membuat Antea tewas.
BACA JUGA:Daging Sapi di Pasar Senen Jadi Incaran Warga Jelang Lebaran, Sehari Bisa Ludes 50 Kg!