BACA JUGA:Interpretasi Fana Merah Jambu Fourtwnty: Makna Sentimental di Balik Liriknya
Tim tamu tak mengendurkan serangan usai gol pertama. Bola tendangan dari luar kotak penalti Joao Cancelo meleset dari sasaran.
PSG masih kesulitan membongkar pertahanan Barcelona hingga turun minum. Skor 1-0 untuk Los Cules jadi hasil akhir babak pertama.
Simak jalannya pertandingan di babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, PSG menggebrak di awal babak kedua, tepatnya di menit ke-48. Ousmane Dembele berhasil mencetak GOL! penyeimbang kedudukan.
BACA JUGA:Wow! Momen Emosional Gelandang Liga Inggris Reuni dengan Kakeknya di Indonesia
Dembele meliuk-liuk di sisi kiri kotak penalti sebelum melepaskan bola sepakan terukur ke dalam gawang Barcelona. Skor sama kuat 1-1.
GOL! PSG memanfaatkan momentum untuk kembali mencetak gol di menit ke-50. Kali ini giliran Vitinha yang membobol gawang Barcelona dengan tembakan keras di sisi kanan kotak penalti.
GOL! Barcelona mengubah skor jadi 2-2 di menit ke-62. Raphinha kembali membobol jala PSG dengan tembakannya, memanfaatkan umpan terobosan Pedri.
PSG nyaris mencetak 12 menit berselang. Bola tembakan Dembele di kotak penalti membentur tiang gawang Barcelona.
BACA JUGA:Berita Terbaru Konser-Fanmeeting K-Pop di Jakarta 2024: Ada yang Baru, Ada yang Batal!
GOL! Barelona kembali memimpin di menit ke-76. Andreas Christensen menanduk masuk bola sepak pojok Ilkay Guendogan, sekaligus mengubah kedudukan jadi 3-2.
PSG berusaha mengejar ketertinggalan di sisa waktu yang ada, tapi upaya mereka gagal. Skor 3-2 untuk Barcelona menjadi hasil akhir pertandingan
Susunan Pemain Kedua Tim
PSG (4-3-3): Donnarumma; Mendes, Beraldo, Hernández, Marquinhos; Ruiz, Vitinha, Kang-In; Mbappé, Asensio, Dembélé