Ini Solusi Ketika Klakson Kalian Mendadak Tidak Mau Bunyi-prostooleh-freepik
Biasanya perlu dites terlebih dahulu untuk memastikan masalah ini.
Kabel klakson akan dihubungkan dengan alat bernama test lamp.
Jika test lamp tidak menyala setelah sakelar ditekan berarti memang ada kerusakan kabel.
• Relay Klakson Terlalu Kotor
Kalian juga bisa memeriksa bagian relay terlebih dahulu saat klakson mobil tidak bunyi.
BACA JUGA:Rambut Lurus Impian: 6 Pilihan Catokan Rambut Terbaik di Tahun 2024
Jika relay klakson dalam kondisi kotor atau sudah usang, maka bisa jadi akan muncul masalah pada klakson mobil kalian.
Relay itu sendiri masih digunakan pada beberapa tipe kendaraan.
Fungsi utamanya untuk menghubungkan baterai dengan arus listrik pada mobil.
Komponen ini terletak di sistem kelistrikan dan berfungsi mengeluarkan bunyi klakson.
BACA JUGA:Baca Ramalan Zodiak Scorpiomu Rabu, 24 April 2024: Harimu Menyenangkan atau Sebaliknya?
Jika relay dalam kondisi usang dan kotor, secara otomatis komponen ini tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik.
Akibatnya, klakson tidak bisa mengeluarkan suara seperti biasa.
• Ada Kerusakan pada Switch Klakson