JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Di bulan Mei 2024, kita akan merayakan berbagai hari besar nasional dan internasional yang sangat penting.
Bulan ini dipenuhi dengan momen-momen bersejarah dan perayaan yang patut untuk disoroti.
Lantas, apa sajakah hari besar Nasional dan Internasional di bulan Mei 2024? yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini.
BACA JUGA:BMKG Rilis Prakiraan Cuaca di Jabodetabek Hari Ini, Rabu 1 Mei 2024: Siap-siap Bawa Payung!
Bulan Mei 2024 ini menawarkan sejumlah hari besar yang memperingati momen bersejarah dan memberikan kesempatan bagi kita untuk merayakan perbedaan budaya, menghargai prestasi, serta meningkatkan kesadaran akan isu-isu global yang relevan.
Daftar hari besar nasional dan internasional di bulan Mei 2024 perlu diketahui untuk memperingati hari bersejarah yang ada di seluruh dunia.
Berikut daftar Hari Besar Nasional dan Hari Besar Internasional yang ada di bulan Mei 2024.
1. Daftar Hari Besar Nasional Mei 2024
• 1 Mei 2024: Hari Buruh, Hari Peringatan Pembebasan Irian Barat
• 2 Mei 2024: Hari Pendidikan Nasional
• 5 Mei 2024: Hari Lembaga Sosial Desa (LSD), Hari Pendidikan Islam
• 7 Mei 2024: Hari Perjanjian Roem Royen
• 8 Mei 2024: Hari Tilem Bali
• 9 Mei 2024: Hari Kenaikan Yesus Kristus