Hal ini memungkinkan mesin untuk fokus pada tugas utamanya, yaitu menghasilkan tenaga saja. Dengan demikian, efisiensi konsumsi bahan bakar meningkat dan kinerja saat mengemudi menjadi lebih baik.
Sehingga, kalian dapat merasakan kenyamanan dan kehalusan perjalanan tanpa mengorbankan efisiensi energi.
BACA JUGA:Ramalan Zodiak Capricorn Hari Ini, 29 Mei 2024: Percaya Diri Itu Kunci
• Deselerasi
Saat kendaraan mengalami deselerasi atau mengurangi kecepatan, ISG akan secara otomatis mengonversi energi kinetik yang dihasilkan oleh putaran roda menjadi energi listrik.
Energi ini akan digunakan untuk mengisi daya baterai pada kendaraan yang menggunakan teknologi hibrida ringan.
Ketika mobil melakukan pengereman, jumlah pengisian daya listrik pada baterai akan semakin meningkat.
5 Keunggulan Teknologi SHVS bagi Pengguna
SHVS dari Suzuki menawarkan berbagai keunggulan yang membuatnya menjadi pilihan yang menarik bagi konsumen.
BACA JUGA:Linda Ngaku Cuma Teman Biasa Vina, Tim Kuasa Hukum Hotman Paris: Dia Gak Punya Tato di Tangan
Berikut ini adalah lima keunggulan utama dari sistem SHVS:
• Lebih Terjangkau Daripada Battery Electric Vehicle (Full Hybrid)
Kendaraan dengan teknologi ini menawarkan solusi hibrida yang lebih terjangkau dibandingkan dengan kendaraan listrik penuh.
Meski dilengkapi dengan teknologi hibrida ringan, harga kendaraan ini tetap terjangkau untuk konsumen umum.
Ini membuat sistem SHVS menjadi pilihan yang ideal bagi mereka yang ingin menikmati keuntungan kendaraan hibrida tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
BACA JUGA:3 Cara Memilih dari Usia Berapa Anak Boleh Memakai Sunscreen, Penting!