Ngeri! Pria yang Makan Daging Kucing Kini Diamankan Pihak Kepolisian

Jumat 09-08-2024,22:42 WIB
Reporter : Aan Umilah
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Seorang pria berinisial NY, yang berusia 63 tahun, menjadi sorotan publik setelah tertangkap basah memakan daging kucing, hingga menyebabkan dirinya harus menginap di Polrestabes Semarang, Jawa Tengah. 

Insiden ini terjadi di wilayah Sekaran, Gunungpati, Semarang, tempat di mana pria tersebut diketahui sebagai pemilik kos. 

Kejadian ini sontak memicu reaksi luas di media sosial, terutama setelah video yang memperlihatkan NY sedang menyantap daging kucing menjadi viral dan tersebar dengan cepat di berbagai platform.


Viral Pria di Semarang Konsumsi Daging Kucing-@three.in.onee-TikTok

Menanggapi situasi yang semakin panas di masyarakat, pihak kepolisian bertindak cepat. 

Kapolsek Gunungpati Semarang, Kompol Agung Raharjo, mengonfirmasi bahwa setelah video tersebut mendapatkan perhatian publik yang luas, NY segera diamankan dan dibawa ke Polrestabes Semarang untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

"Dilakukan penanganan lebih lanjut," katanya.

Saat ini, kasus ini ditangani langsung oleh Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polrestabes Semarang.

BACA JUGA:Sandi Hamster Combat 9 Agustus 2024, Temukan Keseruan dan Peluang Emas dalam Dunia Hamster Kombat!

"Jadi penanganan di Polrestabes Semarang," imbuhnya.

Peristiwa ini tidak hanya mengejutkan warga setempat tetapi juga memicu perdebatan mengenai perlakuan terhadap hewan dan implikasi hukum yang mungkin dihadapi NY. 

Pihak kepolisian masih terus menyelidiki kasus ini untuk memastikan semua aspek hukum terkait pelanggaran yang mungkin telah dilakukan oleh NY, terutama mengingat besarnya perhatian masyarakat terhadap kasus ini. 

Para pecinta hewan dan aktivis hak-hak hewan juga ikut angkat bicara, menuntut agar kasus ini ditangani dengan serius dan pelaku mendapatkan hukuman yang setimpal jika terbukti bersalah. 

BACA JUGA:Segera Lamar! BUMN PT Surveyor Indonesia Buka 4 Lowongan Kerja Terbaru untuk D4/S1 Semua Jurusan

"Iya beliau Pak Kapolrestabes Semarang (Kombes Pol Irwan Anwar)," jelas Agung untuk mengonfirmasi waktu gelar perkara yang akan dilangsungkan.

Kategori :

Terpopuler