4 Skincare Penting untuk Kulit saat Musim Hujan Tiba, Yuk Aplikasikan

4 Skincare Penting untuk Kulit saat Musim Hujan Tiba, Yuk Aplikasikan

4 Skincare Penting untuk Kulit saat Musim Hujan Tiba--

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Tingkat curah hujan yang semakin tinggi menyebabkan berbagai permasalahan pada kondisi tubuh kita.

Salah satunya kondisi kesehatan kulit kita. Pada musim hujan type kulit yang kering akan menjadi semakin kering karna tidak terhidrasi dengan baik.

Dan bagi pemilik jenis kulit yang berminyak akan semakin memproduksi banyak minyak dan air hujan yang kotor dan debu akan lebih mudah menempel senhingga dapat meneyebabkan jerawat.

BACA JUGA:Tampil Lebih Percaya Diri dengan Skincare: 5 Alasan Mengapa Pria Harus Merawat Kulit Wajah

Solusi dari berbagai permasalahan kulit yakni penggunaan skincare yang tepat yang dibutuhkan oleh kulit kita.

Berikut telah terangkum 4 jenis skincare yang tepat dan perlu digunakan pada musim hujan.

1. Sunscreen

Walaupun mendung atau hujan, sinar matahari yang turun tetap mengandung sinar UV yang berbahaya buat kulit.

Terpaparan siran UV secara intens tanpa ada perlindungan akan menyebabkan berbagai macam permasalahan pada kulit, seperti kulit kusam, munculnya flek hitam, dan kerutan tanda penuaan lebih cepat muncul.

Kita bisa memilih sunscreen dengan kandungan SPF 45 PA++++ yang dapat melindungi kulitmu dari paparan sinar UV selama kamu beraktifitas.

2. Moisturizer

Musim hujan biasanya bikin kulit jadi lebih kering. Jadi kita perlu memakai pelembap supaya wajah senantiasa terasa segar dan lembap.

Bagi yang memiliki kulit berminyak, gunakan pelembap wajah yang bertekstur gel supaya cepat meresap dan enggak bikin wajah jadi semakin berminyak dan picu jerawat.

BACA JUGA:Ramalan Anak Indigo di Tahun 2024: Badai Matahari Ancam Jaringan Internet di Penghujung Tahun!

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya