Serangan Israel ke Iran Bikin Saham Anjlok, Begini Tanggapan BEI

Serangan Israel ke Iran Bikin Saham Anjlok, Begini Tanggapan BEI

Serangan Israel ke Iran Bikin Saham Anjlok, Begini Tanggapan BEI-wirestock-freepik

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - BEI mengeluarkan pernyataan terkait serangan terbaru Israel ke Iran yang berdampak pada kontraksi indeks saham di beberapa wilayah di Asia, termasuk Indonesia.

"Peningkatan eskalasi antara Israel dan Iran di respon negatif oleh bursa-bursa di kawasan Asia termasuk Indonesia atau turun 1,82%," ujar Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI kepada wartawan, Jumat, 19 April 2024.

Data terkini menunjukkan bahwa hampir semua bursa saham di Asia mengalami penurunan, dengan kisaran antara -0,40% hingga -3,31%.

BACA JUGA:Ramalan Zodiak Libra: Mencakup Cinta, Kesehatan, dan Karir untuk Jumat, 19 April 2024

Hal ini menandakan bahwa ada beberapa bursa saham yang mengalami penurunan lebih dalam dibandingkan dengan Indonesia, seperti di Filipina (-1,71%), Vietnam (-1,93%), Thailand (-1,81%), dan Jepang (-2,54%).

Menyikapi kondisi ini, Irvan menekankan pentingnya sikap optimis bagi investor dalam negeri dalam menghadapi situasi saat ini.

Dia berharap agar konflik yang terjadi tidak berujung pada perang terbuka antara kedua negara, karena dampaknya akan dirasakan oleh banyak negara lainnya.

Perkembangan situasi geopolitik yang mengganggu stabilitas regional memang memicu kekhawatiran di pasar keuangan global, termasuk di Asia.

BACA JUGA:Ramalan 3 Shio Khusus Hari Ini Jumat, 19 April 2024: Ada Baiknya Mencari Bantuan Teman

Hal ini menunjukkan betapa pentingnya bagi para investor untuk tetap waspada dan mengambil langkah-langkah yang cerdas dalam mengelola portofolio mereka.

"Kami tentu akan selalu memantau setiap perkembangan dan berkoordinasi juga dengan OJK dan SRO lain," tambahnya.

IHSG Terkoreksi

Diketahui, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali merana pada perdagangan sesi I Jumat, 19 April 2024, di tengah memburuknya kembali sentimen pasar global.

Hingga pukul 11:30 WIB, IHSG ambruk 1,45% ke posisi 7.063,1.

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya