Review Game UFO Robot Grendizer: The Feast of the Wolves, Tambahan Variasi Gameplay Lebih Menarik

Review Game UFO Robot Grendizer: The Feast of the Wolves, Tambahan Variasi Gameplay Lebih Menarik

Review Game UFO Robot Grendizer: The Feast of the Wolves, Dengan Variasi Gameplay Terasa Menarik-https://store.steampowered.com/-https://store.steampowered.com/

BACA JUGA:Jadwal Konser Road to Syalalafest Vol.2 di Cikarang, Siap-siap Merapat!

Meskipun demikian, game ini tidak hanya memikat para penggemar lama, melainkan juga dapat dinikmati oleh para pemain baru, terutama kaum muda, berkat desain gameplay yang modern.

UFO Robot Grendizer mengusung genre action brawler mecha dengan sudut pandang orang ketiga, dimana kalian akan mengendalikan Grendizer dalam berbagai lingkungan terbuka, menyelesaikan misi, dan terlibat dalam pertempuran epik melawan pasukan robot.

Meskipun durasinya tidak lebih dari 10 jam, permainan ini menawarkan variasi yang menarik.

Selain pertempuran mecha klasik, kalian akan menikmati momen-momen tembak-menembak pesawat luar angkasa yang mengingatkan kita pada game Afterburner, serta beberapa momen gameplay tembak-tembakan pesawat dengan camera top down layaknya game arcade jadul, menciptakan nuansa retro yang menarik.

BACA JUGA:JKT48 Bakal Ramaikan Cilacap, Jangan Sampai Kehabisan Tiket!

Grendizer memiliki serangkaian serangan jarak dekat, mulai dari tinju hingga senjata andalannya, Double Harken.

Double Harken bahkan memiliki kemampuan untuk menyerang musuh dari jarak jauh, membelah menjadi dua dan menyerang sebelum kembali ke Grendizer seperti bumerang.

Selama permainan berlangsung, kalian dapat membuka berbagai kemampuan baru dengan mengumpulkan material, termasuk serangan balik seperti tembakan laser yang dapat diaktifkan dengan menghindari serangan musuh secara tepat waktu.

Meski tidak terlalu inovatif, fitur ini menambahkan keasyikan dan ketegangan dalam pertarungan.

BACA JUGA:Australia Dihajar Timnas Indonesia, Media Vietnam Kaget!

Uniknya, game ini memperkenalkan mekanik khusus di mana pemain harus menggunakan pola serangan tertentu untuk menembus pertahanan musuh.

Ikon yang muncul di atas kepala musuh memberi sinyal bahwa saatnya untuk menggunakan tinju, Double Harken, atau kemampuan khusus seperti Anti-Gravity Storm untuk menghancurkan robot musuh.

Penting untuk dicatat bahwa sebagian besar serangan ini membutuhkan penggunaan energi.

Kadang-kadang, kalian harus bersabar dan menunggu sampai energi musuh terisi ulang secara alami sebelum dapat memberikan damage pada musuh.

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya