Total 18 merek kendaraan bermotor dari berbagai lini industri telah berpartisipasi pada ajang GIIAS Bandung 2023, diantaranya 15 merek kendaraan penumpang, yakni Audi, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Seres, Suzuki, Toyota, Volkswagen dan Wuling.
3 merek sepeda motor, yakni Benelli, Keeway dan Royal Enfield. Selain kendaraan roda empat dan roda dua, tentu juga berbagai lini industri pendukung otomotif lainnya yang telah turut meramaikan serta mendorong perkembangan industri otomotif terbaru untuk masyarakat Jawa Barat melalui ajang GIIAS Bandung 2023.
GIIAS Bandung 2023 juga kembali menyelenggarakan favourite booth, favourite vehicle hingga most driven car. Berdasarkan hasil survey yang diadakan oleh pihak penyelenggara, Hyundai berhasil memenangkan kategori favourite booth dengan luasan lebih dari 150 meter persegi, KIA berhasil memenangkan kategori favourite booth dengan luasan kurang dari 149 meter persegi dan Benelli Keeway berhasil memenangkan kategori favourite booth dari industri pendukung.
Favourite vehicle dengan kategori MPV dimenangkan oleh Suzuki XL7 Hybrid, kategori SUV adalah Honda CR-V HEV, kategori Premium Car dimenangkan oleh Lexus ES 300H, kategori Electric Car dimenangkan oleh Wuling Binguo EV, serta untuk favourite motorcycle dimenangkan oleh Royal Enfield Super Meteor 360. Selain itu, GIIAS Bandung juga memberikan penghargaan pada kategori most driven car atau mobil yang paling banyak dikendarai melalui program test drive GIIAS Bandung kepada Wuling Air EV.
BACA JUGA:GIIAS Bandung 2023, Perhelatan Otomotif Bergengsi Menyapa Masyarakat Jawa Barat
Keberhasilan penyelenggaraan GIIAS Bandung 2023 juga tidak terlepas dari dukungan penuh para sponsor. Adira Finance sebagai Official Multifinance Partner dan SuperChallenge sebagai sponsor yang telah menyajikan berbagai kemudahan dan attractive program yang tentunya menjadi nilai tambah yang sangat menarik untuk para pengunjung GIIAS Bandung.
Rangkaian GIIAS The Series 2023 Telah Berakhir
Berakhirnya pameran GIIAS Bandung juga sebagai tanda bahwa penyelenggaraan GIIAS The Series 2023 telah usai. Perjalanan panjang mulai dari The 30th GIIAS yang berlangsung di BSD-City, Kab.Tangerang, GIIAS Surabaya, GIIAS Semarang hingga ditutup di GIIAS Bandung telah membuktikan kontribusi GAIKINDO dalam perkembangan industri otomotif.
Rizwan menyampaikan bahwa GAIKINDO akan terus berkontribusi pada pencapaian industri otomotif Indonesia melalui penyelenggaraan pameran-pamerannya.
“GAIKINDO menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari semua pihak yang terlibat sepanjang rangkaian penyelenggaraan GIIAS The Series tahun ini. Kedepannya kami akan terus memperbaiki dan melengkapi kehadiran rangkaian GIIAS The Series di tahun 2024,” tutupnya.