JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Viral dimedia sosial dimana terlihat dua orang pengantin kembar mendapatkan pasangan hidup yang juga kembar.
Pengantin wanita dan laki-laki tersebut sama-sama kembar dan pernikahan digelar secara bersamaan.
Mengejutkannya lagi pakaian yang digunakan oleh 2 pasangan pengantin tersebut pun memiliki warna yang sama.
BACA JUGA:dr Zaidul Akbar Sarankan Cukup Gunakan Bahan Alami ini untuk Hilangkan Bau Badan, Seharian Segar!
Pernikahan dua pasangan kembar menikah tersebut viral setengah diunggah oleh akun TikTok @hilmanhmzh.
Video tersebut memperlihatkan momen saudara kembar yang menggelar acara pernikahan di hari yang bersamaan.
Mempelai wanita tampil menawan dengan kebaya panjang berwarna biru, lengkap dengan selendang panjang di bahu dan siger Sunda di kepalanya. Saudara kembar itu terlihat sangat mirip hingga susah dibedakan.
Sementara itu, mempelai pria yang juga kembar tampil gagah dengan pakaian pengantin Sunda berwarna biru.
BACA JUGA:6 Tips Mengurangi Dampak Buruk Makan Larut Malam pada Tubuh, Jangan Dianggap Remeh!
"HWD Pasangan langka," tulis pemilik akun dalam keterangan unggahan akun TikTok @hilmanhmzh_.
Mempelai wanita bernama Deva dan Devi, sementara mempelai pria bernama Sona dan Soni.
Mereka berada di pelaminan yang sama, bersanding dengan pasangan masing-masing.
Adapun pasangan kembar tersebut memiliki nama Deva dengan Sona, dan Devi dengan Soni.
Dalam keterangan, disebutkan bahwa pernikahan langka itu digelar di Jalan Cibaduyut Lama, Bandung, Jawa Barat.