Dihadang Pendukung Prabowo-Gibran, Sikap Santuy Ganjar Pranowo Jadi Sorotan

Kamis 08-02-2024,11:10 WIB
Reporter : Restu Herlambang
Editor : Priya Satrio

"Kamu berani loh, temanmu saja kabur tadi tidak mau saya ajak makan. Orang berani seperti kamu ini biasanya di kubu 03 loh," canda Ganjar sambil makan bersama Putra.

Saat ditanyakan tujuan dari perbuatan mereka, pendukung Prabowo-Gibran tersebut mengatakan bahwa mereka hanya ingin menyuarakan dukungan mereka terhadap Prabowo-Gibran.

“Kami ingin menyuarakan suara (dukungan ke Prabowo-Gibran) ini kan negara demokrasi kan?” ujarnya.

BACA JUGA:Rekomendasi Dokter: Cara Memilih Susu Segar yang Tepat untuk Kesehatan Anak

Putra mengaku bahwa respon dari Ganjar yang menghampirinya dan mengajak makan siang bersama sangat tidak terduga sekali, dia mengira dirinya akan dimarahi dan diusir.

Justru Ganjar malah menyambut dengan hangat perbuatannya tersebut, Putra mengapresiasikan ajakan makan siang bersama oleh Ganjar, dan melakukan obrolan ringan dengan Ganjar.

"Nggak nyangka sama sekali malah diajak makan bareng pak Ganjar. Rasanya nggak nyangka, saya kira bakal dimarahi atau diusir," ujar Putra di Balikpapan Selasa, 6 Februari 2024.

Usai makan siang bersama, Ganjar juga meladeni ajakan untuk foto bersama. Meskipun mendapatkan respon baik dari Ganjar, Putra tetap menegaskan tidak akan berpaling dan tetap mendukung Prabowo-Gibran untuk Pilpres 2024.

Kategori :

Terpopuler