Seperti yang diketahui, hasil perhitungan cepat atau quick count menunjukkan bahwa pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 jauh mengungguli pasangan nomor urut 1 dan 3 dalam pilpres 2024. Melihat hasil perhitungan cepat itu, Prabowo pun menggelar deklarasi kemenangan dan mengklaim keunggulannya dalam quick count di Istora Senayan pada Rabu, 14 Februari 2024.
Dalam pidatonya, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, DKPP karena telah mengawal proses Pemilu dengan lancar.
"Atas nama Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran dan atas nama Koalisi Indonesia Maju, saya ingin menyampaikan terima yang sebesar-besarnya kepada KPU dan seluruh jajarannya dan seluruh tingkatan termasuk Bawaslu, DKPP yang telah menyelenggarakan Pemilihan Umum yang terbesar di dunia dengan keadaan lancar dan sukses," kata Prabowo di Istora Senayan pada Rabu, 14 Februari 2024.
Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu merasa bersyukur dengan hasil perhitungan cepat yang telah dilakukan.
"Saudara sekalian, atas nama tim Prabowo-Gibran dan Koalisi Indonesia Maju, kita bersyukur atas hasil penghitungan cepat yang sudah ada," tutur Prabowo.
BACA JUGA:Terawangan Om Hao Soal Aura dan Sosok Pendamping Prabowo Subianto: 'Tipenya Adalah Menyerang'
Dia mengungkapkan bahwa seluruh lembaga survei mengakui bahwa pasangan Prabowo-Gibran jauh ungguh dengan paslon lainnya.
"Semua penghitungan, semua lembaga survei termasuk lembaga-lembaga yang berada di pihak-pihak paslon lain menunjukkan angka-angka yang memang paslon Prabowo-Gibran menang satu putaran," ucapnya.
Prabowo mengatakan bahwa kemenangan atas dirinya dengan Gibran akan menjadi kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
"Kemenangan ini harus jadi kemenangan untuk seluruh rakyat Indonesia, Prabowo-Gibran dan seluruh Koalisi Indonesia Maju kami akan merangkul semua unsur dan semua kekuatan," jelas Prabowo.
BACA JUGA:Dihadang Pendukung Prabowo-Gibran, Sikap Santuy Ganjar Pranowo Jadi Sorotan
Pria kelahiran 17 Oktober 1951 itu berjanji akan menjadi pemimpin yang amanah dan dapat mengayomi seluruh masyarakat Indonesia.
"Kami akan jadi presiden dan wakil presiden dan pemerintah untuk seluruh rakyat Indonesia, berkali-kali saya tegaskan, saya akan memimpin bersama saudara Gibran, akan mengayomi, melindungi, akan membela seluruh rakyat Indonesia," janji Prabowo.
Dia mengungkapkan bahwa seluruh masyarakat Indonesia akan menjadi tanggung jawabnya mulai dari saat ini.
"Apapun sukunya, apapun kelompok etnisnya, apapun rasnya, apapun agamanya, apapun latar belakang sosialnya, seluruh rakyat Indonesia akan menjadi tanggung jawab kami untuk menjaga kepentingannya," ungkap Prabowo.