6 Cara Menyetir Mobil Matic Saat Jalanan Banjir, Biar Tidak Mogok!

Kamis 11-04-2024,12:37 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID -  Kalian mungkin bertanya bagaimana cara menyetir mobil matic saat banjir terutama ketika Intensitas hujan memang sedang begitu tinggi.

Banjir yang datang memang sering kali membuat repot semua orang termasuk bagi kalian yang sedang berkendara.

Meskipun genangan air yang sedang tinggi, terkadang karena kesibukan atau urusan yang mendesak membuat kalian terpaksa untuk tetap berkendara di saat banjir datang.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Salat Ied di Istiqlal, Bakal Gelar Open House: Menyatukan Tradisi dan Kewajiban Negara

Meskipun begitu, kalian  tentu harus tetap memperhatikan beberapa hal terlebih dahulu baik ketika hendak berkendara maupun setelah berkendara di tengah banjir tersebut. berikut cara mengendarai mobil matic saat banjir yang harus kalian  ketahui.

Menyetir Mobil Matic Saat Banjir

Ada beberapa hal yang perlu kalian lakukan untuk dapat berkendara dengan mobil matic dengan cara aman disaat banjir.

1. Perhatikan Tinggi Genangan Air

sebelum memutuskan untuk mengendarai mobil matic kalian disaat banjir, lebih baik kalian  memastikan terlebih dahulu ketinggian genangan air tersebut.

semakin tinggi genangan, maka semakin besar pula resiko kendaraan mengalami kerusakan.

BACA JUGA:Rahasia Identifikasi Jenazah Terkuak: Antemortem vs. Postmortem, Apa Bedanya?

Periksalah terlebih dahulu apakah memang jalan yang akan kalian lewati tersebut masih berada pada genangan yang aman atau tidak.

Hal ini tetap harus dilakukan meskipun mobil matic kalian memiliki ground clearance yang cukup tinggi.

Meskipun pada dasarnya, cara terbaik untuk berkendara di saat banjir adalah dengan mencari jalan alternatif yang lebih aman dari genangan air tersebut.

atau kalian bisa saja menunggu air sudah cukup surut.

Kategori :

Terpopuler