Review Game Mr Run and Jump, Gaya Visual Retro yang Dikemas Secara Modern!

Senin 29-04-2024,20:22 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

Dengan tingkat kesulitan yang semakin meningkat di tiap levelnya, sangat dibutuhkan ketangkasan dan kecepatan jari-jari tangan kalian untuk bereaksi terhadap situasi agar bisa lolos dari maut.

Untungnya, game ini tidak menyertakan fitur nyawa seperti game jadul, sehingga mati berapa kalipun, kalian tetap bisa mengulang dari titik checkpoint terdekat.

Presentasi visual game ini bisa dibilang sangat sederhana.

Dengan latar belakang level berwarna hitam, desain level yang kalian lewati jadi semakin bersinar berkat warna-warni lampu neon yang menyala di setiap pinggir garisnya.

BACA JUGA:Pelatih Uzbekistan Mengakui Kekuatan Timnas Indo U-23: Berhasil Gulingkan Korsel di Mini SUGBK!

Meskipun sederhana, kami sangat menyukai tampilan visualnya yang estetik ini.

Ia berhasil menggabungkan unsur retro dan modern di saat yang bersamaan. 

Musik yang mengiringi permainan terdiri dari musik synthwave yang mengingatkan kami pada game-game klasik di era 80-an.

Efek-efek suara yang timbul dari rintangan tiap levelnya, mampu memacu adrenalin pemain untuk terus berlari dan melompat agar tidak mati terkena serangan.

Untuk sebuah game platformer yang dibanderol dengan harga US$ 24.99, Mr. Run & Jump tergolong agak mahal karena jumlah levelnya sendiri tidaklah banyak.

Akan tetapi, jelas ini bukanlah game yang mudah ditaklukkan dalam sekali jalan karena bisa dipastikan kalian akan mengalami kematian berkali-kali sebelum bisa menyelesaikan tiap levelnya.

Tak bisa kami pungkiri bahwa platformer merupakan salah satu genre game tertua di industri video game.

Meskipun begitu, kami cukup senang mengetahui fakta bahwa genre ini masih terus eksis di industri video game, khususnya yang mengusung visual 2D.

Bagi kami yang punya banyak kenangan di genre ini, Mr. Run and Jump jelas memberikan rasa nostalgia tersendiri.

Apalagi dengan presentasinya yang mengusung gaya retro dan dikemas secara modern, ia menjadi nilai tambah yang tak ternilai harganya.

Kategori :

Terpopuler