Peluang Karier di Perusahaan BUMN: Dua Posisi Dibuka Juli 2024, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

Senin 08-07-2024,09:00 WIB
Reporter : Restu Herlambang
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID -  Perusahaan milik negara (BUMN) baru saja mengumumkan pembukaan dua lowongan kerja pada bulan Juli 2024.

Ini adalah kesempatan emas bagi Anda yang ingin berkarier di perusahaan besar dengan stabilitas yang baik.

Kedua posisi yang tersedia ini menawarkan peluang karier yang menarik dengan berbagai fasilitas dan manfaat yang menggiurkan.

BACA JUGA:Okie Agustina dan Pasha Ungu Sepakat Jual Rumah Gono Gini: Daripada Ribut

Berikut adalah dua perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang membuka lowongan kerja pada bulan Juli 2024.

Anda dapat menemukan persyaratan lengkap dan tautan pendaftaran di artikel ini, kedua perusahaan tersebut adalah Pertamina yang bergerak di sektor minyak dan gas, Aviata atau InJourney di sektor pariwisata.

Kesempatan kerja ini mencakup berbagai keuntungan dan manfaat, tidak hanya ditujukan untuk posisi tetap tetapi juga tersedia program magang bagi para mahasiswa atau fresh graduate yang ingin mendapatkan pengalaman kerja di industri terkait.

Setiap perusahaan memiliki persyaratan khusus agar dapat lolos seleksi, dengan ini para pencari kerja memiliki kesempatan mengembangkan karier di perusahaan besar dan berkontribusi pada pembangunan ekonomi nasional.

BACA JUGA:Lowongan Kerja BUMN SMF Sampai 8 Juli 2024, Cek Persyaratannya

1. PT Pertamina Hulu Rokan 

PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), yang merupakan bagian dari PT Pertamina (Persero), bertanggung jawab atas pengelolaan minyak dan gas di wilayah Rokan selama periode dua dekade dimulai dari tahun 2021 hingga 2041 dan saat ini PT Pertamina Hulu Rokan membuka kesempatan magang lulusan Diploma (D3 dan D4) serta Sarjana (S1).

Para peserta yang lolos seleksi akan ditempatkan lokasi kerja di Riau atau Jakarta, program magang ini menawarkan berbagai manfaat bagi para peserta termasuk uang saku, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, dan sertifikat sebagai bukti partisipasi.

Bagi yang berminat pendaftaran untuk program magang ini akan ditutup pada tanggal 9 Juli 2024 dan kesempatan ini tidak hanya memberikan pengalaman kerja juga memungkinkan peserta mengembangkan keterampilan profesional di industri minyak dan gas, selama menjalani magang ini para peserta akan memperoleh pengetahuan praktis meningkatkan daya saing mereka di dunia kerja.

BACA JUGA:Dapatkan Item Gratis! Kode Redeem Terbaru Free Fire Hari Ini, Minggu 7 Juli 2024

Persyaratan untuk mengikuti program magang di PT. Pertamina Hulu Rokan adalah sebagai berikut: Untuk lokasi magang di Provinsi Riau kandidat harus memenuhi salah satu dari beberapa kriteria yaitu lahir di Riau, bertempat tinggal di Riau, atau merupakan lulusan perguruan tinggi di Riau.

Kategori :

Terpopuler