Lion Air Group Buka Lowongan Kerja untuk D3 Lulusan Aviasi dan Hospitality, Catat Semua Syaratnya

Jumat 12-07-2024,08:35 WIB
Reporter : Jihan Meiby
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Lion Air Group membuka peluang lowongan kerja bagi lulusan D3 semua jurusan untuk bergabung dalam perusahaan.

Pelru diperhatikan bahwa lulusan D3 yang dimaksud yakni memiliki latar belakang di bidang aviasi dan hospitality.

Informasi lowongan kerja ini diumumkan melalui akun Instagram resmi Recruitment Lion Air Group pada Rabu, 10 Juli 2024.

Posisi lowongan kerja Lion Air Group yang ditawarkan adalah untuk menjadi seorang pramugari atau pramugara.

BACA JUGA:Bank BCA Buka Lowongan Kerja Bulan Juli 2024, Fresh Graduate Bisa Gabung Program Trainee!

Pelamar harus memenuhi syarat tinggi badan minimal 165 cm untuk pria dan 158 cm untuk wanita, dengan usia maksimal 25 tahun.

Prosedur pendaftaran dilakukan secara online melalui tautan https://bit.ly/REC-LAG2024.

Jangan lewatkan kesempatan ini, karena pendaftaran akan ditutup jika kuota telah terpenuhi.

Para calon pelamar harus memenuhi persyaratan sebagai berikut: sehat jasmani dan rohani, berpenampilan menarik tanpa disabilitas fisik.

BACA JUGA:Cek Lowongan Kerja Kemenkeu, Minimal Lulusan SMA/SMK Bisa Daftar!

Selain itu memiliki latar belakang pendidikan minimal D3 (diutamakan dari bidang aviasi dan hospitality), mampu berbahasa Inggris, mahir dalam penggunaan komputer, siap bekerja dalam shift, serta bersedia ditempatkan di berbagai wilayah kerja Lion Air Group.

Dokumen yang perlu diunggah saat mendaftar antara lain Kartu Tanda Penduduk (KTP), Curriculum Vitae (CV), ijazah dan transkrip nilai terakhir, serta sertifikat TOEFL/TOEIC/IELTS jika dimiliki.

Jangan lupa juga untuk melampirkan foto full body agar memudahkan dalam proses seleksi.

-----------------------------------

ENGLISH VERSION!

Kategori :

Terpopuler