Terakhir, Satuan Tugas Tata Kelola mencari satu magang yang memiliki latar belakang di S1 Ilmu Komputer atau S1 Informatika.
Dengan kompetensi di berbagai bidang seperti SPBE, Enterprise Architecture, dan Transformasi Digital untuk mendukung tata kelola dan transformasi IT di KPK.
BACA JUGA:Diiringi 30 Polisi, Jin BTS Sebagai Pembawa Obor Olimpiade Paris 2024 Sangat Dihormati
Persyaratan Umum:
Di antara syarat-syarat untuk mengikuti program magang di KPK, pelamar haruslah warga Negara Indonesia yang sehat jasmani dan rohani, dengan usia minimum 18 tahun.
Mereka harus merupakan mahasiswa tingkat akhir yang telah menempuh minimal 75% dari perkuliahan sesuai program studi mereka, dengan IPK tidak kurang dari 3.00.
Selain itu, mereka tidak boleh pernah mengikuti program magang sebelumnya di KPK dan tidak pernah dihukum penjara berdasarkan keputusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap, yang terakhir adalah pelamar harus berdomisili di wilayah Jabodetabek.
BACA JUGA:Bumi Akan Hancur! Link Nonton Goodbye Earth dan Rasakan Sensasi Ketegangan yang Luas Biasa
Untuk mendaftar sebagai peserta program magang di KPK, Anda perlu menyusun sebuah proposal yang mencakup daftar riwayat hidup, tujuan magang, indeks prestasi kumulatif, portofolio jika ada, dan juga menyebutkan bidang kerja yang Anda minati di KPK.
Selain itu, Anda harus melampirkan surat pengantar atau surat rekomendasi resmi dari perguruan tinggi tempat Anda kuliah, transkrip nilai semester terakhir, kartu identitas, serta pas foto terbaru.
Semua dokumen ini harus lengkap dan sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.
Jangan lupa, batas akhir pendaftaran adalah pada tanggal 22 Juli 2024 pukul 23.59 WIB, sehingga pastikan untuk mengirimkan semua dokumen dan informasi yang diperlukan sebelum waktu tersebut agar pendaftaran Anda dapat dipertimbangkan dengan baik oleh KPK.