5 Tips Mudah Memilih Telur yang Segar dan Berkualitas, Perhatikan Hal Ini Mulai Sekarang!
Foto: Ilustrasi by Pexels-Julia Filirovska-pexels
JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang sering digunakan dalam berbagai resep masakan.
Selain rasanya yang lezat, telur juga mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh kita.
Namun, tidak semua telur memiliki kualitas yang sama, maka penting penting bagi kita untuk tahu cara memilih telur yang bagus dan berkualitas.
BACA JUGA:Ramalan Zodiak Gemini di Bulan Desember 2023: Apakah Akan Ada Perubahan Besar di Hidupmu?
1. Perhatikan Cangkang Telur
Pertama-tama, perhatikanlah kualitas kulit telur tersebut. Kulit telur yang baik biasanya halus dan bersih tanpa adanya noda atau retakan.
Hindari memilih telur yang kulitnya terlihat kotor, berbintik, berlubang, atau retak. Hal tersebut menandakan bahwa telur tersebut sudah lama disimpan atau bisa saja faktor penyimpanan yang kurang baik.
2. Rendam Telur dalam Air
Selain itu, Anda juga bisa memeriksa kualitas telur dengan melakukan tes apung sederhana. Caranya adalah dengan menempatkan telur dalam mangkuk atau wadah berisi air.
Jika telur tenggelam ke dasar mangkuk, itu artinya telur masih segar dan berkualitas baik. Namun, jika telur mengapung di permukaan air, sebaiknya hindari membelinya karena itu menandakan bahwa udara telah masuk ke dalam telur dan kualitasnya sudah menurun.
BACA JUGA:Catat! 5 Tips Meningkatkan Konsentrasi saat Belajar dalam Waktu Lama
3. Sorot Cahaya
Cara lain yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui kualitas telur yang unggul adalah menyorot telur dengan cahaya. Anda bisa menggunakan senter, lalu menyorotinya ke arah telur.
Dengan begitu, Anda bisa melihat kondisi telur di dalamnya. Telur yang segar memiliki kondisi terang dan jernih, serta telurnya berada di tengah dan tidak bebas bergerak.
Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-