Ini Doa Menjaga Kebahagiaan dan Kelancaraan Rezeki di Hari Tua, Amalkan dari Sekarang

Ini Doa Menjaga Kebahagiaan dan Kelancaraan Rezeki di Hari Tua, Amalkan dari Sekarang

tips hidup bahagia---Istimewa

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Semua orang pasti ingin masa tuanya ahagia dan rezekinya selalu lancar agar bisa memenuhi kebutuhan hidupnya.

Akan tetapi, terkadang hidup tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan.

Kali ini ada beberapa amalan yang bisa kamu jalani supaya rezeki kamu selalu lancar dan juga bahagia dihari tua.

BACA JUGA:Info Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Rabu 20 Maret 2024: Apakah Aman Aktivitas di Luar Ruangan?

Doa rezeki jelang hari tua yang diajarkan langsung oleh Nabi Muhammad SAW kepada Sayyidah Aisyah RA, istrinya yang tercinta, adalah sebagai berikut:

عن عائشة رضي الله عنها، أن رسول الله صلى الله عليه وسلم كان يدعو: اللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوْسَعَ رِزْقِكَ عَلَيَّ عِنْدَ كِبَرِ سِنِّي وَانْقِطَاعِ عُمُرِي

Artinya:

"Diriwayatkan dari Sayyidah Aisyah ra: Sungguh Rasulullah saw biasa berdoa: Ya Allah, jadikan rezeki-Mu yang paling luas bagiku saat menuanya usiaku dan hampir habisnya umurku (HR Al-Hakim dan At-Thabarani)

BACA JUGA:Promo KFC Terbaru Maret-April 2024, Paket Super Besar 2 New Hanya Rp 35.000!

Maksud dari hadis tentang doa rezeki jelang pensiun, menurut penjelasan Al-Hafizh Al-Munawi, adalah bahwa rezeki jelang hari tua atau masa pensiun mencakup dua jenis rezeki, yaitu rezeki lahiriah seperti makanan yang dibutuhkan untuk kekuatan fisik, dan rezeki batiniah seperti ilmu pengetahuan dan kebijaksanaan.

Pada usia senja, biasanya seseorang mengalami penurunan kekuatan fisik dan mungkin juga ketekunan dalam bekerja.

Oleh karena itu, apabila Allah SWT melapangkan rezeki seseorang pada masa tua, itu akan membantunya dalam beribadah kepada-Nya.

Dengan demikian, doa ini mencerminkan kebijaksanaan Nabi Muhammad SAW dalam mempersiapkan diri tidak hanya dari segi kebutuhan lahiriah, tetapi juga kebutuhan batiniah, seperti pengetahuan dan kedalaman spiritual, yang sangat penting dalam menjalani masa tua dan masa pensiun.

BACA JUGA:Rahasia Minuman Hangat yang Mujarab Sembuhkan Sakit Batuk Akut, Ini 5 Olahan Ampuhnya

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Sumber: