Prince of Persia 'The Lost Crown' Hadir dengan Format Baru?

Prince of Persia 'The Lost Crown' Hadir dengan Format Baru?

Prince of Persia – The Lost Crown, Dengan Format Baru? Apakah Seseru Pendahulunya?-https://www.ubisoft.com/-https://www.ubisoft.com/

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Rasa bahagia ini mungkin dapat di gambar kan oleh para penggemar Prince of Persia, bagaimana tidak selama sedekade ini para penggemar Prince of Persia sudah lama menunggu kehadiran sang prince dastan.

Dan akhirnya Prince of Persia datang Kembali dengan mengusung judul Prince of Persia – The Lost Crown .

Apakah game ini dapat sukses seperti Prince of Persia yang lainnya yuk kita simak bersama. 

BACA JUGA:Hasil LaLiga: Kemenangan Real Madrid Vs Athletic Bilbao Perkuat Posisi di Puncak Klasemen

Selain proyek remake Sands of Time yang kini justru terkubur karena beragam masalah di belakang layar, sebuah proyek lain bertajuk – Prince of Persia: The Lost Crown mengemuka.

Antisipasi langsung meninggi mengingat tim yang bertanggung jawab untuknya adalah tim di balik Rayman Legends, salah satu game platformer terbaik yang pernah kami cicipi.

Ia juga mengkombinasikan banyak elemen game action 2.5D yang seharusnya dan sepantasnya, membuat rangkaian screenshot dan trailer yang dilepas kian menggoda.

Lantas, apa yang sebenarnya yang ditawarkan oleh Prince of Persia – The Lost Crown ini? Mengapa kami menyebutnya  sebagai game yang berhasil tampil dengan format baru sembari mempertahankan keseruan yang ada? Review ini akan membahasnya lebih dalam untuk kalian.

BACA JUGA:Mobil Vios Ex-Taksi, Sudah Tahu Kelebihan dan Kelemahannya?

Prince of Persia: The Lost Crown sayangnya tidak akan meminta kalian berperan sebagai sang “pangeran”.

Kalian justru akan memerankan seorang ksatria muda bernama Sargon yang lewat keahliannya, berhasil menempatkan diri sebagai salah satu The Immortals – kelompok prajurit paling istimewa dan mematikan Persia.

Di tengah selebrasi kemenangannya melawan jenderal pasukan musuh yang tangguh, Sargon justru harus berhadapan dengan  sebuah kejadian dan informasi yang memilukan.

Sang pangeran yang harusnya ia jaga – Ghassan berujung diculik dari istana.

BACA JUGA:Ini Tampak Jelas Tampang Sosok Ayah yang Diduga Tega Cabuli Anak Kandung Usia 5 Tahun

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya