Awas! Ini 5 Bahaya Minum Soda Bagi Kesehatan Saat Perut Kosong Belum Terisi

Awas! Ini 5 Bahaya Minum Soda Bagi Kesehatan Saat Perut Kosong Belum Terisi

Bahaya Meminum Soda Bagi Kesehatan---Istimewa

3. Tulang Menjadi Rapuh

Tulang yang rapuh bukan cuma bisa dialami oleh kalangan usia tua saja lho, tapi juga bisa dialami oleh usia muda jika terlalu banyak konsumsi minuman bersoda.

Minuman bersoda mengandung asam fosfat dalam kadar tinggi yang bisa melarutkan kalsium dalam tubuh. Meskipun asam fosfat juga merupakan zat yang terdapat dalam tubuh namun berlebihnya asam fosfat dapat menghambat penyerapan kalsium dalam tubuh dan cenderung melarutkannya.

Seperti yang kita tahu tulang membutuhkan banyak kalsium agar bisa menjadi tulang yang kuat dan sehat. Tapi jika pemilik tubuh mengkonsumsi minuman bersoda lebih dari kadarnya dalam perhari, kandungan yang ada di dalam soda ini bisa menghilangkan setiap kalsium yang terdapat dalam tulang dan membuat tulang jadi rapuh dan rusak.

BACA JUGA:Ini 5 Nama yang Wajib Diperhitungkan di Kejuaraan MotoGP 2024, Masih Ada Marc Marquez?

4. Diabetes

Karena bahan dasar minuman bersoda adalah karbon dioksida yang ditambah dengan banyak gula juga sirup, sudah bisa dibayangkan bukan akan sebanyak apa kandungan gula yang terdapat didalamnya.

Konsumsi gula berlebih yang berasal dari minuman bersoda ini bisa meningkatkan resiko diabetes, karena penyebab diabetes tertinggi adalah konsumsi gula dalam jumlah yang banyak.

Seperti yang kita tahu diabetes adalah gerbang menuju banyaknya penyakit lain yang bisa terjadi pada tubuh ini seperti ginjal dan stroke, maka dari itu hindarilah konsumsi berlebih pada minuman bersoda.

BACA JUGA:Kasus Pelecehan Seksual Terhadap Anak Kandung Berusia 5 Tahun: Netizen Ramai Soroti Ayah Wibu Pecinta Loli!

5. Menimbulkan Sensasi Ketagihan

Selain mengandung karbon dioksida, gula, dan asam fosfat, minuman bersoda juga mengandung kafein didalamnya. Kafein yang terkandung dalam 250 ml minuman bersoda biasanya mengandung sekitar 70 mg kafein.

Kafein dapat membuat kamu menjadi ketagihan karena bisa melepaskan efek dopamin saat dikonsumsi, efek dopamin ini memberikan sinyal pada otak bahwa kamu merasakan sensasi nikmat dan energi jadi meningkat.

Sensasi ketagihan yang didapat dari minuman bersoda ini juga bisa timbul dari tekstur dan rasa berbeda yang ditawarkan, seperti rasa manis, perasa buah-buahan dan perasa tambahan.

BACA JUGA:Ini Tampak Jelas Tampang Sosok Ayah yang Diduga Tega Cabuli Anak Kandung Usia 5 Tahun

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya