Kabar Terbaru dari Neuralink Elon Musk Umumkan Keberhasilan Penanaman Chip pada Pasien Kedua

Kabar Terbaru dari Neuralink Elon Musk Umumkan Keberhasilan Penanaman Chip pada Pasien Kedua

Kabar Terbaru dari Neuralink Elon Musk ---Pinterest

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.IDNeuralink, perusahaan neuroteknologi yang didirikan oleh Elon Musk, baru saja mencapai riset mereka dengan berhasil menanamkan chip pada otak pasien kedua.

Teknologi revolusioner ini bertujuan untuk mengatasi berbagai tantangan medis, terutama bagi individu yang mengalami cedera tulang belakang.

Neuralink, yang dikenal sebagai pelopor dalam pengembangan antarmuka otak-komputer sebelumnya berhasil melakukan prosedur serupa pada pasien pertama mereka, Noland Arbaugh, pada awal tahun 2024.

BACA JUGA:KICKFEST XVI Meriahkan Malang dan Bandung, Tema 'Berkelanjutan dan Kreativitas Tanpa Batas'

Teknologi chip yang ditanamkan pada Arbaugh memungkinkan dirinya untuk melakukan berbagai aktivitas yang biasanya memerlukan interaksi fisik seperti bermain game, menjelajah internet, mengunggah konten di media sosial, dan mengoperasikan kursor di laptop.

Namun, Elon Musk, pendiri Tesla dan Neuralink, belum mengungkapkan tanggal pasti atau detail lengkap mengenai penanaman chip pada pasien kedua.

Elon Musk, yang sering membagikan pembaruan mengenai kemajuan Neuralink melalui media sosial mengungkapkan bahwa proses implan pada pasien kedua berjalan dengan baik.

Dalam pernyataannya, Elon Musk menyebutkan, “Saya tidak ingin terlalu optimis, tetapi sepertinya implan kedua ini berjalan sangat baik.”

BACA JUGA:Viral! Anak Ini Diborgol 5 Jam Karena Ketahuan Cari Brondolan di Perkebunan Kelapa Sawit

Pasien kedua yang menerima chip Neuralink juga mengalami cedera tulang belakang, mirip dengan kondisi yang dialami oleh Arbaugh.

Elon Musk menyebutkan bahwa setidaknya 400 dari total 1.024 elektroda yang terdapat pada implan ini berfungsi dengan baik.

Sistem implan Neuralink dirancang untuk merekam aktivitas otak secara detail menggunakan elektroda-elektroda tersebut, yang diharapkan dapat membantu pasien dalam mengendalikan berbagai fungsi hanya dengan kekuatan pikiran mereka.

Elon Musk juga menambahkan bahwa Neuralink berencana untuk memperluas uji klinis mereka dengan memasang implan pada delapan pasien tambahan selama tahun ini.

BACA JUGA:Usulan Terbaru dari Kemenpan RB: PNS Pindah ke IKN Dapat Insentif Rp 100 Juta!

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya