Namun, Jefri Nichol tidak kalah yakinnya untuk memenangkan pertandingan. Ia menyadari bahwa lawannya memiliki postur tubuh dan teknik bertinju yang lebih baik darinya.
"Bagi lawan yang berpengalaman, tidak boleh meremehkan. Peluangnya 51 persen," kata Jefri Nichol.
"Dilihat saja tubuhnya besar dan lincah. Dia juga jelas lebih unggul dalam beberapa teknik," tambah sang aktor.
Sementara itu, menurut Jefri Nichol, ia menyadari bahwa kekuatan pukulannya adalah andalannya.
BACA JUGA:Dicari! Lulusan SMA atau Sederajat, Loker di PT Angkasa Pura Solusi Integra ini Cocok Buat Kalian!
"Kelebihan saya ada pada kekuatan pukulan. Badannya kan terasa lembek. Namanya anak dari komplek, hidupnya terlalu nyaman," ungkap Jefri Nichol dengan gurauan.
Karena itu, Jefri Nichol telah berlatih keras selama satu setengah bulan terakhir untuk mempersiapkan diri menjelang pertandingan melawan El Rumi.
Ia bahkan rela menghentikan syuting demi menjaga gengsi dalam pertarungan ini.
"Latihan yang keras saja, jangan meremehkan," ujar Jefri Nichol.
BACA JUGA:Nah Lo! Bansos BPNT Oktober 2023 Sudah Cair, Tapi Anda Belum Dapat? Cek Penyebabnya di Sini...
Pertarungan tinju antara El Rumi dan Jefri Nichol akan diadakan pada tanggal 17 November mendatang di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta.
Dengan judul Superstar Knockout, acara ini dipromotori oleh Raffi Ahmad melalui RANS Sportstainment, bekerja sama dengan Sens Entertainment dan Kite Entertaint..