JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Siapa yang tidak suka dengan mi instan? Selama ini, makanan praktis tersebut kerap dianggap sebagai pilihan yang kurang sehat.
Namun, kabar baik datang untuk para pecinta mi instan: kini produsen telah berinovasi dengan menciptakan varian mi instan yang lebih sehat.
Meskipun masih disarankan untuk tidak mengonsumsinya terlalu sering, setidaknya jenis baru ini lebih baik dibandingkan mi instan biasa, berikur adalah lima produk mi instan sehat yang layak untuk dicoba.
BACA JUGA:Lowongan Kerja Program Pertamina Talent Candidate Terbaru Mei 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya
1. Mie Lemonilo
Beberapa waktu lalu, mi instan ini sempat menjadi sorotan dan viral karena dianggap sebagai salah satu perintis mi sehat di Indonesia, nama produk ini, berbeda dari mi instan pada umumnya karena tidak melalui proses penggorengan, melainkan dipanggang, sehingga air rebusannya tetap jernih.
Selain itu, warna mi Lemonilo berasal dari saripati sayuran alami, bukan pewarna buatan, dan produk ini juga bebas dari pengawet serta penguat rasa, menjadikannya pilihan yang lebih baik untuk dikonsumsi.
Tersedia dalam berbagai varian rasa, seperti rendang, pedas Korea, mi goreng, kuah ayam bawang, dan kuah kari ayam, Lemonilo menawarkan pengalaman menikmati mi instan yang lebih sehat.
BACA JUGA:Cek Update Harga Emas Antam dan UBS Terbaru di Pegadaian Hari Ini, Kamis 16 Mei 2024!
2. Fitmee
Fitmee adalah salah satu produk mi inovatif yang dibuat dari koyaku atau konjac, sehingga memiliki beberapa keunggulan kesehatan seperti bebas kolesterol, rendah gula, dan tinggi serat.
Fitmee dapat menjadi pilihan mi instan yang lebih sehat, cocok untuk dijadikan stok di rumah dan dikonsumsi oleh seluruh anggota keluarga.
Produk ini hadir dalam beberapa varian menarik, seperti Instant Korean Fried Shirataki (Japchae), Instant Shirataki Soto Flavor, dan Instant Spicy Korean Fried Spinach Noodles, dengan beragam pilihan rasa ini, Fitmee menawarkan solusi bagi mereka yang ingin menikmati mi instan tanpa rasa bersalah.
BACA JUGA:Ini 6 Manfaat Putih Telur Bagi Kesehatan Otak dan Organ Dalam Manusia
3. Supermi Nutrimi