5 Bahan Alami Pengusir Nyamuk yang Bisa Ditemukan di Lingkungan Sekitar

Minggu 09-06-2024,20:30 WIB
Reporter : Aan Umilah
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Meskipun pada saat ini sudah banyak produk pengusir nyamuk yang dijual di pasaran, namun tidak ada salahnya mencoba alternatif lain dengan bahan yang lebih alami dan ramah lingkungan ya.

Bahan alami yang bisa digunakan untuk mengusir nyamuk tidak hanya efektif, tapi juga cenderung lebih aman daripada produk kimia yang bisa menyebabkan iritasi atau alergi.

Berikut ini beberapa bahan alami pengusir nyamuk yang bisa kamu temukan di lingkungan sekitar.

BACA JUGA:Mudah Lelah Ketika Berolahraga? Begini Cara Menambah Stamina Tubuh


10 Tips Ampuh Untuk Membasmi Jentik Nyamuk Saat Ditinggal Mudik Lebaran 2024-foto-Istimewa

1. Serai

Serai atau lemongrass (Cymbopogon citratus) adalah tanaman beraroma yang memiliki berbagai manfaat bagi manusia, tanaman herbal ini dikenal karena aromanya yang menyenangkan dan menenangkan, hingga menjadikannya favorit banyak orang.

Serai mengandung citronella, yaitu minyak alami yang dikenal di seluruh dunia sebagai bahan pengusir nyamuk yang efektif, dari sebuah studi ilmiah pada tahun 2011 menunjukkan bahwa citronella dari serai memiliki bau yang cukup kuat untuk mengusir nyamuk hingga 2,5 jam dan mengurangi gigitan serangga hingga 40 persen.

Cara menggunakan bahan alami ini cukup sederhana, yaitu dengan membakar sebatang serai di dalam ruangan, nantinya asap yang dihasilkan bisa memberikan perlindungan ekstra hingga 50 persen.

BACA JUGA:Ini Tips Memilih Gaya Rambut yang Sesuai untuk Pria, Kece Abis!

2. Daun Kemangi

Daun kemangi tidak hanya lezat sebagai bahan masakan, tapi juga sangat efektif sebagai penolak nyamuk, karena tanaman ini mengandung senyawa eugenol, yang diketahui memiliki sifat mengusir nyamuk.

Kamu bisa menggunakan daun kemangi untuk mengusir nyamuk dengan beberapa cara, salah satunya adalah menggosokkan daun kemangi langsung pada kulit untuk perlindungan segera.

Alternatif lainnya adalah mengekstrak minyak esensial dari daun kemangi dan mencampurnya dengan minyak pembawa sebelum dioleskan pada kulit, selain itu, meletakkan pot kemangi di area sekitar rumah atau di teras bisa membantu menciptakan lingkungan yang kurang disukai oleh nyamuk.

BACA JUGA:Mudah Lelah Ketika Berolahraga? Begini Cara Menambah Stamina Tubuh

Kategori :

Terpopuler