Tiket Whoosh Laku Keras Selama Libur Idul Adha 2024, Terjual Hingga 85 Ribu!

Rabu 19-06-2024,10:38 WIB
Reporter : Jihan Meiby
Editor : Priya Satrio

JAKARRTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Selama periode liburan Idul Adha dari tanggal 14 hingga 18 Juni 2024, sebanyak 85.000 lembar tiket kereta cepat Whoosh telah terjual.

Jumlah penjualan ini terus meningkat seiring dengan terus berlangsungnya penjualan melalui berbagai saluran.

Pada Sabtu, 15 Juni 2024, tercatat penjualan tiket tertinggi dengan jumlah penumpang mencapai 21.000 orang.

Menurut General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, tidak sedikit jadwal perjalanan Kereta Cepat Whoosh pada hari tersebut memiliki tingkat okupansi di atas 95 persen. Hal ini menunjukkan efisiensi dan efektivitas yang ditawarkan oleh kereta cepat pertama di Asia Tenggara ini, menjadi alasan utama masyarakat untuk memilihnya sebagai moda transportasi.

BACA JUGA:Promo Kereta Cepat Whoosh: Gratis Boarding Pass dan Diskon ke Berbagai Tempat Wisata di Bandung

Stasiun Halim menjadi stasiun dengan jumlah keberangkatan tertinggi pada hari itu, dengan 13.550 penumpang atau sekitar 60% dari total penumpang Whoosh.

Diikuti oleh Stasiun Padalarang yang melayani sebanyak 5.703 penumpang dan Stasiun Tegalluar dengan 1.836 penumpang.

Total volume penumpang selama libur Iduladha mengalami peningkatan sekitar 25% dibandingkan dengan hari-hari biasa.

Pada momen libur akhir pekan, tiket perjalanan Whoosh dari dan menuju Stasiun Halim beroperasi mulai pukul 06.40 hingga 18.00 WIB, di mana mayoritas dari 24 perjalanan mencapai tingkat okupansi hingga 98%.

BACA JUGA:Menjelang Lebaran, Transportasi Whoosh Alami Kelonjakan Penumpang Hingga 80 Persen

Eva menjelaskan bahwa popularitas yang tinggi dari penggunaan Whoosh sebagai moda transportasi dari dan ke Jakarta-Bandung tidak lepas dari inovasi layanan yang terus dilakukan oleh KCIC.

Sebagian besar penumpang Whoosh selama periode liburan kali ini adalah wisatawan yang turun di Stasiun Padalarang dan melanjutkan perjalanan menggunakan KA Feeder menuju Stasiun Bandung.

Dengan adanya kolaborasi dengan destinasi wisata, penumpang Whoosh dapat memperoleh diskon hingga akses gratis ke berbagai lokasi yang menjadi daya tarik wisata di sekitar Jalur Jakarta-Bandung.

Dengan peningkatan penjualan tiket kereta cepat Whoosh selama libur Iduladha ini, KCIC terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pengguna.

BACA JUGA:Celine Dion Penuh Haru di Acara Premier Film Dokumenternya: Sebuah Penghormatan Tak Terlupakan!

Kategori :

Terpopuler