Viral Maling Ketiduran di Rumah Sasaran Pencuriannya, Aksi Konyolnya Bikin Geleng-Geleng Kepala!

Viral Maling Ketiduran di Rumah Sasaran Pencuriannya, Aksi Konyolnya Bikin Geleng-Geleng Kepala!

Viral maling ketiduran di rumah korban-@jakut.info-Instagram

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Video viral beredar di sosial media yang memperlihatkan seorang maling di daerah Pademangan, Jakarta Utara.

Bukan tanpa sebab, sang pencuri ini ketiduran di rumah yang menjadi sasaran pencuriannya.

Video singkat itu diunggah oleh akun Instagram @jakut.info pada Minggu, 29 Oktober 2023 dan kini video tersebut viral dan menjadi pembicaraan oleh warganet. 

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Tradisi Potong Jari di Papua: Ini Makna dan Nilai Budaya Tersembunyinya

Pada awalnya, seorang polisi yang didampingi Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Pademangan memasuki kamar. Dalam video tersebut terlihat seorang maling tertangkap basah sedang tertidur pulas di atas kasur.

Rupanya kejadian itu terjadi ketika sang pemilik rumah datang untuk mengontrol keadaan rumahnya yang telah lama tidak ditempati. Sang pemilik rumah terkejut ketika melihat gembok dan pintu rumah yang telah terbuka dan rusak.

Sang pemilik rumah lalu melihat kondisi di dalam rumahnya dan menemukan seorang pria asing yang tidak ia kenal tertidur pulas di salah satu kamar yang ada di rumahnya. Sang pemilik rumah segera menghubungi ketua RT untuk melaporkan kejadian tersebut.

Dengan sigap Ketua RT setempat bersama LMK Pademang dan didampingi oleh polisi segera menghampiri sang maling yang tengah tertidur.

BACA JUGA:Pemerintah Segera Salurkan BLT Dampak El Nino, Cek Cara Penerima Bansos Online Sekarang Juga!

Anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Pademangan Barat langsung berusaha membangunkan pelaku dan menanyakan asalnya.

"Saudara, bangun dulu. Kamu orang mana?," tanya polisi.

Sang pelaku sontak terkejut karena dibangunkan oleh polisi, lalu dia mengaku bahwa dirinya hanya singgah untuk tidur saja.

"Malingnya numpang tidur doang," jawab sang pelaku.

BACA JUGA:5 Aplikasi Game Penghasil Uang: Cara Mudah Hasilkan Cuan Tambahan dari Smartphone

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya