JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Wewangian mempunyai manfaat untuk meredakan stres dan bisa memberikan efek relaksasi.
Wangi yang berasal dari minyak esensial dapat mengubah suasana hati dan membuat kita menjadi tenang juga relaks.
Hubungan antara aroma dan emosi sangatlah berdekatan dan cepat, oleh karena itu wewangian bisa menjadi alternatif untuk memberikan efek relaksasi.
BACA JUGA:6 Tips Ampuh Mendidik Anak Agar Nurut Tanpa Harus Diancam Terlebih Dahulu
Inilah daftar wewangian yang bisa membuat kita menjadi rileks:
1. Lavender
Salah satu minyak esensial dengan varian paling populer untuk dijadikan relaksasi karena mempunyai aroma yang memberikan ketenangan.
Aroma ini disebut-sebut ampuh untuk mengurangi rasa cemas dengan menularkan sistem limbik atau bagian otak yang dapat mengendalikan otak manusia.
Gunakanlah dengan memijat kepala menggunakan minyak esensial atau menggunakan spray untuk tempat tidur maupun ruangan.
BACA JUGA:Nikmati Promo 'Berkah Maret' dari Burger King, Dapatkan Harga Spesial Cuma Rp 17 Ribu Aja!
2. Chamomile
Selain bisa dikonsumsi untuk dijadikan teh sebelum tidur, chamomile juga bisa memberikan efek relaksasi.
Menghirup aroma chamomile akan membuat kita mabuk dengan wanginya yang menenangkan.
Adapun penelitian yang mengungkapkan bahwa suplemen chamomile yang diolah bisa bermanfaat bagi penderita gangguan kecemasan ringan maupun sedang.
BACA JUGA:Promo 3.3 Paket Beras Sembako Murah di Blibli Menyambut Bulan Ramadhan, Serbu Sekarang Juga!