Siap-siap! Akan Ada Fenomena Aphelion di Bulan Juli 2024, Apa Dampak untuk Bumi?

Sabtu 06-07-2024,12:00 WIB
Reporter : Restu Herlambang
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Pada bulan Juli 2024 ini para pecinta astronomi akan kedatangan sebuah fenomena yang menarik, yaitu fenomena Aphelion.

Kabarnya hal yang sangat menarik dari fenomena ini adalah hanya terjadi setiap bulan Juli saja.

Lantas apakah sebenarnya fenomena Aphelion itu? Apa dampaknya bagi bumi? Temukan jawabannya dalam informasi berikut ini.

BACA JUGA:GIIAS 2024 Sediakan Armada Shuttle Bus Gratis, Fasilitas Makin Mudah dan Nyaman

Fenomena Aphelion mungkin terdengar asing ditelinga banyak orang, karena memang selama ini tidak banyak yang tahu soal fenomena Aphelion.

Fenomena Aphelion adalah fenomena yang muncul pada saat Bumi sedang berada di titik terjauh dengan pusat tata suryanya, yaitu Matahari.

Peristiwa Aphelion ini bisa terjadi karena sebenarnya orbit Bumi berbentuk elips, bukan lingkaran sempurna.

Yang menjadi hal unik dalam fenomena ini adalah hanya terjadi satu tahun sekali dan selalu di bulan yang sama.

BACA JUGA:Konser Perdana DEPT di Jakarta: Sensasi Indie Korea, Tiket Mulai dari Rp750 Ribu!

Fenomena Aphelion selalu terjadi setahun sekali pada bulan yang sama, yaitu Juli dengan tanggal yang selalu berubah di setiap tahunnya.

Sebagai informasi, fenomena Aphelion adalah kebalikan dari fenomena Perihelion.

Fenomena Perihelion adalah fenomena yang muncul saat Bumi berada di titik terdekatnya dengan Matahari.

Fenomena ini juga terjadi setiap satu sekali dan selalu terjadi pada bulan yang sama, yaitu bulan Januari.

BACA JUGA:Brisia Jodie Pernah Putuskan Pacar Gara-gara Si Cowok Hamili LC: Selalu Ikuti Petunjuk Tuhan

Saat Bumi mencapai titik Aphelion, yaitu jarak terjauh dari Matahari, sekitar dua minggu setelah solstis (titik balik matahari) bulan Juni, saat musim panas sedang berlangsung di belahan Bumi utara.

Kategori :

Terpopuler