Ammar Zoni Tegas Bantah Tuduhan Sebagai Pemberi Modal untuk Bandar Narkoba

Ammar Zoni Tegas Bantah Tuduhan Sebagai Pemberi Modal untuk Bandar Narkoba

Dirinya Dituduh Sebagai Pemberi Modal untuk Bandar Narkoba, Ammar Zoni Membantahnya!-@lambe_turah-Instagram

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Ammar Zoni dituduh sebagai seorang artis yang memberi modal untuk modal usaha bandar narkoba.

Mendengar tuduhan tersebut, Ammar membantah dengan tegas hal tersebut.

Hal tersebut disampaikan melalui tim kuasa hukum Ammar Zoni saat sidang kasus Ammar.

BACA JUGA:Link Nonton dan Sinopsis Film The School for Good and Evil, Persahabatan di Dunia Dongeng

"Uang Rp50 Juta dipinjamkan terdakwa kepada Akri untuk modal usaha dibidang pertanian dan tanam biji pala. Terdakwa tidak mengetahui kalau uang itu digunakan untuk membeli sabu. Terdakwa tidak ada niat untuk menjadi broker, atau menjadi perantara penjualan narkoba golongan satu," kata tim kuasa hukum Ammar Zoni di persidangan di PN Jaksel Selasa, 23 Juli 2024.

Sementara itu, Ammar terlihat mendengarkan pledoi tersebut dengan seksama. Ayah dua anak itu juga sesekali menganggukkan kepala seolah menyetujui isi pledoi itu.

Namun sebelumnya, mantan suami Irish Bella itu sempat menangis ketika Jon Mathias membahas sederet masalah yang dialami usai diamankan karena kasus narkoba ketiganya.

"Terdakwa Ammar sudah berusaha menjadi influencer yang baik. Terdakwa Ammar juga mengalami gangguan psikologis dan kata saksi tidak bisa tinggal sendirian. Terdakwa Ammar sudah menikah dan memiliki dua orang anak. Setelah keluar, terdakwa Ammar ingin tinggal bersama istri namun ternyata di gugat cerai," ucap Jon Mathias.

BACA JUGA:Link Nonton Keajaiban Kiki: Petualangan Seru dalam 'Kiki’s Delivery Service'

Sebagaimana kita ketahui bahwa Ammar sudah ketiga kalinya dirinya tertangap atas kasus narkoba dan dirinya saat ini i didakwa dengan Pasal 114 ayat 1 UU Narkotika dengan tuntutan 12 tahun penjara dan denda Rp2 miliar. 

English Version :

JAKARTA, SEMARAKNEWS.CO.ID - Ammar Zoni was accused of being an artist who provided capital for a drug dealer's business.

Hearing these accusations, Ammar firmly denied this.

BACA JUGA:HUAWEI MatePad SE 11 Kids Edition, Bantu Orangtua Tenang Awasi Anak Bermain

Temukan konten semaraknews.co.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya