Deteksi Dini Kesehatan Jantung: Tanda-tanda Buruk yang Perlu Diwaspadai, Awas Sebelum Terlambat

Jumat 22-03-2024,06:00 WIB
Reporter : Restu Herlambang
Editor : Priya Satrio

Adanya perubahan pada tekanan darah juga bisa menjadi adanya tanda-tanda dari masalah pada jantung.

Pada tekanan darah yang sangat tinggi atu sangat rendah secara persisten dapat menunjukkan adanya gangguan dalam fungsi jantung atau pembuluh darah.

Pada tekanan darah yang sangat tinggi dan tidak dapat terkontrol dengan baik dapat meningkatkan adanya risiko dari serangan jantung, stroke, atau adanya kerusakan dari organ lainnya.

BACA JUGA:Perjalanan Karir dan Karya Donny Kesuma Semasa Hidupnya, Pernah Jadi Atlet Softball

Sebaliknya, pada tekanan darah yang sangat rendah dapat mengganggu pada aliran darah ke organ vital, yang dimana dapat menyebabkan rasa pusing, pingsan, atau bahkan pada kondisi yang mengancam jiwa.

Sangat penting untuk dapat memantau tekanan darah secara teratur dan dapat berkonsultasi dengan dokter jika telah terjadi adanya perubahan yang sangat signifikan.

Gejala lain yang perlu diwaspadai adalah kelelahan yang tidak wajar atau penurunan energi yang terus-menerus. 

Meskipun kelelahan dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti kurang tidur atau stres, kelelahan yang berkelanjutan dan tidak dapat dijelaskan dapat menjadi tanda adanya masalah pada jantung.

Kategori :

Terpopuler