Hindari makanan atau minuman yang mengandung kafein karena bisa mempengaruhi kualitas tidur.
Berdasarkan penelitian, mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kafein sekitar 400 miligram enam jam sebelum tidur, bisa menyebabkan gangguan tidur dan membuat kamu sulit untuk tertidur.
Kafein bisa meningkatkan aktivitas otak dan membuat tubuh jadi sulit rileks hingga sulit untuk tertidur nyenyak.
4. Konsumsi Makanan Yang Sehat
Disarankan untuk menghindari konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi dan karbohidrat kompleks karena bisa membuat sistem pencernaan bekerja lebih keras dan mengganggu proses tidur.
Saat merasa lapar di malam hari, sebaiknya pilih makanan ringan yang lebih sehat, seperti craker tawar atau yoghurt yang rendah lemak.
Makananan yang ringan akan lebih mudah dicerna oleh tubuh, jadi tidak akan memberatkan sistem pencernaan dan membantu menjaga kualitas tidur.
BACA JUGA:Promo Tiket KAI Terbaru untuk 15 Kereta Ada Potongan Harga 20 Persen, Begini Cara Dapatnya
5. Menerapkan Gaya Hidup Yang Sehat
Selain mengatur pola tidur yang baik, menjalankan pola hidup sehat juga berperan penting untuk menjaga kualitas tidur.
Salah satu hal yang penting dari pola hidup sehat adalah mengatur pola makan dengan memperhatikan asupan nutrisi yang seimbang. Penting juga untuk mengurangi stress berlebihan serta berolahraga yang teratur dengan melakukan aktivitas fisik selama minimal 30 menit setiap harinya.
Olahraga lainnya yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kualitas tidur dan juga menyehatkan tubuh adalah dengan berenang, yoga maupun jogging.
BACA JUGA:Wingstop Hadirkan Promo All You Can Eat yang Berlaku Hanya 3 Hari Saja, Cek Lokasi Outletnya!
Itulah beberapa langkah mudah yang bisa kamu terapkan untuk mengatasi insomnia.
kalau kamu merasa insomnia sudah mengganggu, segeralah lakukan langkah-langkah tersebut.